Cetak 2 Gol ke Gawang Bali United, Striker Ceres Negros Jadi Bomber Tertajam Sepanjang Masa AFC Cup

Striker Ceres Negros, Bienvenido Maranon saat ini menjadi pemain paling tajam di AFC Cup 2020. Dua golnya ke gawang Bali United mentahbiskan dirinya sebagai bomber tertajam sepanjang masa di ajang AFC Cup.
Ceres Negros sukses menumbangkan Bali United dengan skor amat telak 4-0 di Stadion Rizal Memorial, Filipina, (11/3) lalu. Pada laga ini, Maranon mencetak dua gol menit ke-54' dan 69'. Adapun gol Ceres Negros lain dicetak oleh J Porteria pada menit ke-35 dan R. Lopez menit ke-73.
Ternyata dua gol ke gawang Serdadu Tridatu jadi rekor baru buat Maranon. Ya. dua gol itu kini membawa Marano menjadi striker paling subur dengan koleksi 35 gol di AFC Cup. Dia melewati pemain Yordania, Mahmoud Shelbaieh yang sudah memegang rekor sejak Februari 2015 dengan 31 gol.
"Saya sangat senang terutama karena kerja keras yang saya lakukan setiap hari bisa terwujud dan diganjar dengan penghargaan semacam ini. Merupakan suatu kehormatan bagi saya untuk mencapai ini," kata Maranon dilansir dari laman resmi AFC.
Peluang Maranon menambah pundi-pundi golnya pun tetap terbuka. Apalagi saat ini dia masih berstatus sebagai pemain aktif Ceres Negros yang berkompetisi di AFC Cup.
"Tujuan pribadi saya adalah untuk terus menikmati setiap pertandingan seperti yang saya lakukan saat ini. Jika itu bisa disertai dengan gol, maka akan jauh lebih baik," jelasnya.
Ceres Negros sendiri saat ini masih memuncaki klasemen Grup G dengan koleksi 7 poin dari tiga laga. Mereka dibuntuti oleh Than Quang Ninh di peringkat kedua dengan raihan 4 poin dari tiga laga.
Sayang saat ini turnamen AFC Cup 2020 sedang dihentikan sementara oleh Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) menyusul pandemi Corona yang sedang mewabah di dunia.
Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru Bola Nusantara! Caranya Download dulu aplikasinya di sini