Comeback ke Tim Masa Muda, Jejak Sylvano Comvalius Mirip Karier Arjen Robben

Bolanusantara.com - Masih ingat dengan sosok striker buas, Sylvano Comvalius? Ternyata sang pemain memiliki jejak karier mirip dengan mantan bintang Bayern Muenchen, Arjen Robben.

Ya, Comvalius dan Robben sama-sama memutuskan menyempatkan diri membela klub masa muda sebelum memutuskan pensiun.

Robben sempat menyatakan pensiun pada tahun 2019 setelah menjalani musim terakhirnya bersama Bayern Muenchen. Namun tak lama, dia mengubah pikirannya dan kembali ke lapangan hijau.

Klub yang dibela pun cukup menarik, yakni Groningen. Seperti diketahui, Groningen merupakan klub masa muda Arjen Robben sebelum melalangbuana ke klub top Eropa seperti Real Madrid, Chelsea hingga Bayern Muenchen.

 

Baca juga: Persib Stop Beri Harapan kepada Pemain Soal Liga 1 Bakal kembali Bergulir

 

Bersama Groningen, Robben mencetak enam pertandingan dan melahirkan dua assist. Sayang badai cedera tampaknya tak mau menjauhi Robben.

Hingga akhirnya sang pemain memutuskan untuk kembali pensiun karena cedera. Padahal, Groningen sempat menawarkan perpanjangan kontrak untuk dirinya.

Nah di sepak bola Indonesia ada sosok yang mirip dengan karier Groningen. Dia adalah mantan striker Bali United dan Arema FC, Sylvano Comvalius.

Comvalius sempat menjadi perbincangan pecinta sepak bola nasional ketika dia jadi top skorer dengan gelontoran 37 gol bersama Serdadu Tridatu.

Sayang setelah itu kariernya mandek ketika membela Arema FC dan Persipura. Dia pun memutuskan berkarier ke Malaysia tapi tetap gagal menemukan sentuhan terbaik.

Comvalius pun akhirnya kembali ke Belanda dan membela klub Quick Boys. Ini merupakan klub semasa muda Comvalius.

 

Baca juga: Ismed Pulih dari Cedera, Persaingan dengan Marco Motta Bakal Ketat?

 

Mantan pemain Arema FC tersebut sebelumnya pernah membela Quick Boys sekitar tahun 2008.

Namun Comvalius akhirnya mengumumkan diri pensiun dari sepak bola profesional pada 1 Juni lalu. Dia mengumumkan gantung sepatu melalui akun Instagram miliknya.

“Setelah perjalanan 13 tahun, 11 negara dan 17 klub berbeda, saya ingin mengumumkan pensiun saya dari sepak bola profesional,” kata Comvalius.

Happy Retirement Comvalius!

Sekarang kami hadir juga di Tiktok lho! Bakal ada konten seru nan menghibur di sana, jadi buruan follow ya dengan klik ini @bolanusantaraID

 

Berita Terkait