Hasil Pertandingan AFC Cup 2022: Bali United Keok di Tangan Visakha FC

Pengamatsepakbola.com - Bali United tak berdaya dihadapan wakil Kamboja, Visakha FC. Serdadu Tridatu tumbang dengan skor telak 2-5 dari Visakha FC dalam lanjutan Grup G AFC Cup 2022 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (27/6) sore WIB.

Kekalahan ini membuat peluang Bali United untuk lolos ke babak semifinal akan ditentukan pada laga terakhir.

Gol Bali United diciptakan oleh Irfan Jaya (9'), Privat Mbarga (85'). Sedangkan empat gol Visakha FC dicetak oleh Paulo Victor (17',63'), Ouk Sovann (44', 88') dan Lee Jae-gun (54').

Jalannya Pertandingan

Bali United mampu unggul 1-0 atas Visakha FC pada menit ke-9. Menerima umpan Eber Bessa, Irfan Jaya dengan cerdik memasukkan bola masuk ke gawang.

Usai tercipta gol, Serdadu Tridatu terlihat menguasai jalannya pertandingan. Beberapa peluang berhasil mereka ciptakan.

Namun keasyikan menyerang, gawang Bali United akhirnya bobol pada menit ke-17. Menerima umpan silang, Paulo Victor sukses menyundul bola masuk ke gawang.

Skor berubah menjadi 1-1.

Bali United dapat peluang mencetak gol lewat tendangan keras Andhika Wijaya pada menit ke-40 yang masih membentur tiang gawang.

 

Baca juga: Trofeo Ronaldinho Dianggap Terlalu Serius, Pandji Pragiwaksono: Berharap Diboyong ke Brasil Kali Ya!



Skor akhirnya berbalik menjadi 2-1 untuk keunggulan Visakha FC pada menit ke-45. Tendangan bebas Ouk Sivann gagal ditepis oleh Nadeo Argawinata.

Babak pertama berakhir dengan skor 2-1 untuk keunggulan Visakha FC atas Bali United.

Di babak kedua, Visakha FC sukses memperlebar kedudukan menjadi 3-1. Lee Jaegun yang sukses melewati Leonard Tupamahu lepaskan tembakan keras kaki kanan yang sukses mengoyak gawang Bali United pada menit ke-55.

Visakha FC kembali mencetak gol keempat mereka pada menit ke-63. Tendangan dari jarak dekat Paulo Victor membuat skor menjadi 4-1.

Lagi-lagi gawang Bali United nyaris kebobolan pada menit ke-65. Tendangan jarak jauh Lee Jaegun meluncur deras tapi masih melenceng di samping gawang Nadeo.

Bali United sukses memperkecil kedudukan pada menit ke-85. Privat Mbarga mampu menjebol gawang Visakha FC dari jarak dekat.

Visakha FC mampu mencetak gol kembali pada menit ke-88. Tendangan keras Sovann mampu menjebol gawang Bali United.

Hingga laga usai skor tidak berubah.

Pertandingan Selanjutnya:

Bali United akan menghadapi Kaya FC pada Kamis (30/6). Sementara Visakha melawan Kedah Darul Aman pada hari yang sama.

Cek jadwal selengkapnya di sini

Update Klasemen

Hasil ini membuat Visakha FC ke puncak klasemen dengan enam poin. Sedangkan Bali United melorot ke peringkat kedua.

Cek klasemen selengkapnya di sini

Susunan Pemain:

Bali United: 1-Nadeo Argawinata (PG), 77-Ramdani Lestaluhu, 43-William Pacheco, 32-Leonard Tupamahu, 24-Ricky Fajrin, 33-Andhika Wijaya, 6-Brwa Nouri, 10-Eber Bessa, 37-Privat Mbarga, 9-Ilija Spasojevic (Kapten), 41-Irfan Jaya.

Cadangan: 88-Muhammad Ridho (PG), 4-Ahmad Agung, 11-Yabes Roni, 14-Fadil Sausu, 19-Rizky Pellu, 20-Lerby Eliandry, 28-Ardi Idrus, 73-Jajang Mulyana, 91-Rahmat.

Pelatih: Stefano Teco Cugurra

Visakha FC: 1-Keo Soksela (PG), 4-Faeez Khan, 7-Teat Kimheng, 8-Lee Jaegyb, 17-Marcos Araujo, 19-Chheng Meng, 23-Sodavid, 25-Chansopheak, 27-Ouk Sivann, 93-Chanthacheary, 94-Paulo Viktor (Kapten)

Cadangan: 13-S. Hankhun (PG), 3-Chhong Bunnath, 9-Reung Bunheing, 20-Sin Sophanat, 24-Rous Samoeun, 29-Ty Sa, 47-Virak Rath, 77-KY Rina

Pelatih: Meas Channa

Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru BRI Liga 1! Caranya Download dulu aplikasi Pengamat Sepak Bola di sini

Berita Terkait