Kenapa Egy Maulana dan Osvaldo Haay Dinilai Media Malaysia Layak Main di Liga Jepang?

Bolanusantara.com - Dua pemain Timnas Indonesia diberitakan oleh media Malaysia layak bermain di Liga Jepang (J League). Penilaian tersebut dipilih lantaran dua pemain Timnas Ini dianggap memiliki kualitas yang mumpuni bersaing di Negeri Matahari Terbit itu.
Kedua pemain yang dimaksud adalah Egy Maulana Vikri dan Osvaldo Haay. Egy dan Osvaldo sama-sama berposisi sebagai gelandang serang yang juga bisa bermain di sektor sayap.
Baca juga: Rapor Pemain Indonesia di Luar Negeri Pekan Ini: Witan Sulaiman Debut, Egy Masuk Susunan Pemain
Media Malaysia, Vocketfc menilai Osvaldo sebagai penyerang muda terbaik di Indonesia saat ini. Capaian sebagai top skorer di SEA Games 2019 membuat Vocketfc mengganggap Osvaldo sangat berkualitas.
Namun demikian, media Malaysia ini tetap menilai Osvaldo belum bisa bersaing di kasta tertinggi sepak bola Jepang atau J League. Kemampuan Osvaldo dianggap baru bisa bersaing di J2 atau kasta kedua kompetisi di Jepang.
Baca juga: Soal Target Timnas U-19 Tembus Semifinal Piala Dunia U-20, Ini Kata Shin Tae-yong
Sementara itu, Egy Maulana juga dinilai layak meniti karier di Negeri kelahiran Keisuke Honda itu. Berbeda dengan Osvalo, Egy dianggap bisa bersaing di J League.
Pengalaman berkarier bersama Lechia Gdansk menjadikan Egy Maulana bisa mendapatkan karier cemerlang di Jepang. Jika saja Egy memutuskan kembali ke Benua Asia pasca dari Eropa, bisa jadi Liga Jepang sebagai pilihan yang tepat.
Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru Bola Nusantara! Caranya Download dulu aplikasinya di sini