Manajer PSIM Ungkap Alasan Timnya Ingin Kompetisi Liga 2 2020 Dilanjutkan

Sumber Gambar : Tata Kurnia
Pertemuan secara virtual tim-tim Liga 2 2020 dengan PSSI menghadirkan usulan mayoritas yakni agar kompetisi musim ini dihentikan. Ini tentunya akibat pandemi Covid-19 yang masih belum mereda. Hanya ada dua tim yakni PSIM Yogyakarta dan Badak Lampung FC yang mengusulkan agar kompetisi tetap dilanjutkan.
Usulan ini disampaikan PSIM lewat sang manajer, David MP Hutauruk yang mengikuti rapat virtual itu. Hal ini sebenarnya adalah aspirasi dari PSIM sejak awal di mana mereka berharap Liga 2 2020 dilanjutkan saat kondisi lebih kondusif.
Baca juga: Rapat Virtual PSSI Dengan Tim Liga 2, Persis Solo dan Persewar Waropen Absen
“PSIM tetap menginginkan kompetisi dilanjutkan dengan protokol kesehatan dijalankan secara maksimal," kata David. Dia berharap nanti benar-benar diambil keputusan dengan win-win solution.
Dia menyebutkan bahwa jika menyoal sanggup atau tidak, ini mestinya dikembalikan ke nilai profesionalisme masing-masing saja. “Jika PSSI nanti memutuskan melanjutkan kompetisi, semua harus komitmen ikut dan menjalankannya sesuai komitmen dari awal," kata dia lagi.
Baca juga: Mayoritas Klub Liga 2 Ingin Kompetisi Dihentikan, PSG Tunggu Keputusan Resmi PSSI
Dia menunjuk bahwa yang paling krusial adalah protokol kesehatan yang harus dipersiapkan jika kompetisi kembali diputar. “Menurut kami, kompetisi dimulai September hingga awal tahun pun rasanya tidak masalah," lanjut dia.
Disisi lain, sebanyak 20 dari 22 klub mengusulkan agar kompetisi 2020 dihentikan saja. Dan pada rapat virtual dengan PSSI itu, Persis Solo dan Persewar Waropen tak ikut hadir alias absen.
Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru Bola Nusantara! Caranya Download dulu aplikasinya di sini