Pernah Invincible, Inilah Fakta Muangthong United, Calon Klub Febri Hariyadi

Tak Terkalahkan Lawan Persiwa Wamena, tapi Kandas di Kaki Sriiwjaya FC
Muangthong United berdasarkan catatan dari Transfermarkt pernah tiga kali berhadapan dengan klub Indonesia. Dari tiga pertandingan itu, mereka sekali kalah, imbang, dan sekali menang. Hasil imbang dan menang diraih saat mereka melawan Persiwa Wamena pada Piala AFC 2010 Grup G. Muangthong pada saat itu lolos ke babak selanjutnya dengan status runner up, sementara Persiwa harus puas menjadi juru kunci.
Setahun berselang, mereka kalah saat melawan Sriwijaya FC pada saat Kualifikasi Liga Champions Asia tahun 2011. Bermain di Stadion Jakabaring, Muangthong kalah lewat adu tendangan penalti setelah imbang 2-2 selama 120 menit.