Punya Darah dari Bali, Pemain Klub Swedia Ini Ingin Membela Timnas Indonesia

Bolanusantara.com - Paul Aro, pemain berdarah Indonesia yang berkarier di Swedia, secara terang-terangan mengungkapkan keinginannya membela Timnas Indonesia. Tentu aja ini jadi kabar baik buat Indonesia mengingat usianya masih 19 tahun.

Hal itu dikatakan Paul Aro saat berbincang di kanal YouTube milik Yussa Nugraha. Di channel itu, Paul Aro menyebut dirinya punya darah Indonesia dari sang ibu.

 

Baca juga: Bima Sakti Ingin Timnas Indonesia U-16 Gelar Uji Coba Sebelum ke Piala AFC U-16


Bahkan, Paul Aro menyebut dirinya lahir di Indonesia. Dia juga menceritakan dibesarkan kedua orang tuanya di Indonesia, bukan di Swedia seperti tempatnya berkarier sekarang.

"Bapak dari Swedia. Tapi karena Bapak dulu kerja di Asia 20 tahun, di Indonesia hampir 9 tahun. Mama dari Indonesia, dari Bali, dari Singaraja di Bali Utara," katanya.

"Jadi Paul lahir di Indonesia, gede juga di Indonesia sampai SMP kelas 3. Terus 2016 ke Swedia karena mau main sepak bola," lanjutnya.

Paul Aro melanjutkan, dirinya tidak bisa melupakan Indonesia. Bahkan, dia ingin berkontribusi untuk Timnas Indonesia sejak usianya masih muda.

 

Baca juga: Pernah Dikalahkan Evan Dimas, Hwang Hee-chan Kini Resmi Direkrut RB Leipzig


"Keinginan (membela timnas Indonesia) selalu ada karena lahir di sana, keluarga di sana. Kalau Paul bisa dibilang sih muka saja kayak bule tapi memang gede-nya di Indonesia selalu ada passion untuk timnas. Ingin bahagiakan keluarga di kampung," pungkas pemain yang saat ini bermain untuk Skovde AIK U-19.

Belakangan, banyak pemain yang memiliki darah Indonesia mengungkapkan keinginannya membela Skuat Garuda. Mungkin sebabnya, Indonesia merupakan tuan rumah Piala Dunia U-20 2021. Selain Paulo Aro, ada juga Dayen Gentenaar dan Jack Brown.

Namun demikian hingga kini PSSI dan tim kepelatihan Timnas Indonesia belum mengumumkan rencana untuk melihat kemampuan para pemain keturunan ini demi bisa memperkuat skuat Garuda nantinya.

Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru Bola Nusantara! Caranya Download dulu aplikasinya di sini

 

Berita Terkait