Siapa Favorit Kalian? Ini 5 Pesepak Bola Fiksi yang Jagonya Kebangetan

5. Sing si Kaki Besi (Shaolin Soccer)
Kalau ini film favorit penulis. Film yang satu ini berbeda dengan yang lain karena dibalut secara komedi. Alkisah menceritakan, kolaborasi Fung (pelatih) dengan Sing seorang pengangguran jebolan kuil shaolin.
Nah, berkat latihan shaolin yang keras, Sing akhirnya memiliki kemampuan tendangan di luar nalar. Bahkan dia bisa menendang kaleng hingga tertancap di tembok.
Baca juga: Unggah Foto Saat Latih Timnas Indonesia, Luis Milla Kangen?
Selain dua tokoh tersebut, masih ada lima orang saudara seperguruan Sing dari berbagai profesi, mulai dari pelayan toko, pelayan bar, pengangguran, sampai pengusaha. Nantinya semua tokoh ini menjadi satu klub bernama Shaolin Soccer.
Tapi tetap yang paling hebat adalah Sing karena dia juga kapten tim ini. Tendangan kerasnya di laga final mampu membuat musuh yang amat kuat terpelanting. Bahkan sebelum masuk ke gawang, bola tendangan Shing sempat berubah jadi singa dulu lho!
Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru Bola Nusantara! Caranya Download dulu aplikasinya di sini