Terkait Wacana Naturalisasi Pemain Muda, Mantan Pelatih Timnas U-19 Tak Sepakat

Sumber Gambar : Foto : Rizka Perdana Putra/Bola Nusantara
Bolanusantara.com - Mantan pelatih Timnas Indonesia U-19, Fakhri Husaini akhirnya angkat bicara soal isu naturalisasi pada usia muda. Menurutnya, naturalisasi belum dibutuhkan untuk Timnas Indonesia U-19.
Beberapa waktu lalu, PSSI sempat mengeluarkan wacana soal naturalisasi pada level pemain muda. Hal ini langsung mendapatkan respon dari berbagai pihak, salah satunya Direktur Tekhnik Timnas Indonesia, Indra Sjafri.
Indra mengatakan naturalisasi bisa saja dijalankan pada level U-19 atau U-20. Itu karena Timnas Indonesia U-20 akan melakoni hajatan besar Piala Dunia U-20 yang lawannya akan datang dari seluruh dunia.
Namun, Fakhri ternyata tidak sependapat. Dia mengatakan naturalisasi bukan sebagai langkah prioritas federasi. Ini karena dia menilai talenta asli Indonesia adalah juga tak kalah dengan para pemain naturalisasi.
“Jika bicara tentang persaingan di level U-19 atau U-20, menurut saya Indonesia masih mampu bersaing dengan tim manapun,” kata Fakhri.
Baca juga : Demi Atmosfer Pertandingan, PSS Sleman Berharap Tetap Ada Penonton
Dia memastikan bahwa timnas Indonesia memang harus didukung secara maksimal. Tentunya ini diharapkan dapat melahirkan prestasi yang bisa mengharumkan nama bangsa Indonesia di level internasional.
Fakhri Husaini yang juga menjadi pelatih timnas U-19 yang sukses membawa timnya lolos ke Piala Asia U-19 2020 itu menjelaskan bahwa ada sejumlah hal yang harus dipenuhi untuk menggapai prestasi yang tinggi tadi.
Baca juga : Persib Bandung Siapkan Konsep Latihan Ala Tim Premiere League
Mulai dari terkait dengan fasilitas latihan yang memadai, hingga beragam kebutuhan tim lainnya yang harus benar-benar diperhatikan dan dipersiapkan. “Kita juga sudah punya wadah yang sangat potensial yakni kompetisi Elite Pro Academy (EPA). Ini jadi sumber yang berharga tentu,” kata Fakhri menambahkan.
Selain itu, dia juga menyebut pemain-pemain berkategori U-20 yang juga sudah dimiliki oleh kontestan Liga 1. Artinya, sudah semestinya Indonesia tak kehabisan pemain-pemain muda potensial yang dapat diandalkan untuk dapat bersaing di ajang internasional termasuk di Piala Dunia U-20 2021 mendatang.
Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru Bola Nusantara! Caranya Download dulu aplikasinya di sini