Wawan Hendrawan Siap Kawal Gawang Timnas Indonesia

Wawan Hendrawan sudah siap mengawal gawang Timnas Indonesia. Dia menanti debutnya jelang laga melawan Uni Emirat Arab (UEA), pada laga ketiga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia, Kamis (10/10/2019).

Kiper milik Bali United itu akhirnya mendapat panggilan dari pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy. Aksinya di bawah mistar gawang berhasil membawa Tim Serdadu Tridatu bercokol di puncak klasemen Liga 1 musim ini.

Baca Juga: Kandaskan CIlegon United, Persibat Kian Dekati Zona Aman

Dengan pemanggilan ini, kiper berusia 35 tahun itu tak mau mengecewakan Simon McMenemy. Dia juga sudah menyiapkan beberapa cara untuk mengantisipasi serangan pemain UEA.

"Pemain lawan tinggi-tinggi. Kalau bisa sedapat mungkin saya maju (saat lawan crosing). Kalau tidak bisa, ya saya tunggu," ujar Wawan.

"Lebih baik saya fokus ke tim sendiri daripada memikirkan lawan. Jangan memkirkan lawan, tetapi fokus pada tim saja," katanya menambahkan.

Lebih lanjut, Wawan mengatakan, lawan siapapun nanti relatif tidak jauh berbeda. Pasalnya, setiap lawan memiliki keunggulan dan kekurangan masing masing.

Baca Juga: Pelatih Persita Tangerang Belum Pikirkan Laga 8 Besar Liga 2 Musim Ini

"Lawan pemain UEA relatif sih. Skema bermain lawan itu semua relatif. Antisipasi saja bola krosing. Kami dilatih hal itu. Bola atas buat kami belajar. Walapaun lawan tinggi, tetapi kalau kami sudah belajar bola atas, pasti kami bisa antisipasi. Kalau saya pemikiran seperti itu," jelas Wawan

Meski belum pernah tampil di level internasional bersama timnas, Wawan sempat bermain di ajang kualifikasi Liga Champions Asia bersama Bali United. Dirinya bertemu dengan lawan-lawan dari Filipina, Thailand, Myanmar, hingga Vietnam.

Note: Ayo Mainkan, menangkan, kumpulkan poin sebanyak-banyaknya dan rebut hadiah keren dengan hanya memainkan Game Seru Bola Nusantara! Caranya Download dulu aplikasinya di sini

Berita Terkait