5 Pemain Ini Terang-terangan Akui Boaz Solossa Penyerang Terhebat

1. Ilija Spasojevic (Bali United)
Striker Bali United ini menilai Boaz sebagai striker paling hebat di Indonesia. Bahkan Spaso tak ragu menyebut Boaz layak bermain di eropa.
“Waktu saya datang pertama kali (di Indonesia), saya sering lihat (video) Boaz Solossa di Youtube. Luar biasa. Saat saya datang pertama kali di 2011, saya main di Bali Devata, saya dengar ada pemain bernama Boaz. Saya lihat dan kaget,” ujar Spasojevic dalam sebuah video di chanel Bali United.
“Kenapa orang ini (Boaz), tidak main di Eropa. Luar biasa. Menurut saya, dia salah satu mungkin pemain terbaik Indonesia sejauh saya bermain di sini,” tambahnya.