Persebaya Surabaya dan Sejarah Perlawanan yang Panjang

Bolanusantara.com - Selebaran menyebar di langit Surabaya tahun 1945. Sejarah menyebut bahwa arek-arek Suroboyo tak gentar dengan gertakan pasukan Inggris.
Surabaya dengan komando Bung Tomo, melakukan perlawanan yang tak kenal rasa takut. Tak sekadar melawan, Sejarawan Australia, Frank Palmos menyebut bahwa masyarakat Surabaya menang jumlah melawan Inggris. Satu pasukan Inggris digambarkan melawan seratus arek Surabaya.
Kita semua tahu hasilnya. Tanggal 10 November 1945 akan selalu tercatat sebagai hari bersejarah. Hari yang tak akan pernah bisa lupa dalam ingatan. 10 November ditetapkan sebagai Hari Pahlawan.
Puluhan tahun setelahnya, arek-arek Suroboyo melakukan perlawanan yang lain. Bukan di medan perang angkat senjata, mereka melawan demi sebuah identitas: Persebaya Surabaya.
Baca juga: Persebaya Ulang Tahun, Ini Ucapan dari Para Mantan